Arsip untuk Juli, 2007

Comic – 6 Weird Things I Like About Me

Comic - 6 Weird Things

Comic – Sleeping Beauty


Comic - Sleeping Beauty

ta tatata ta tata ta ta

Buat sebagian orang, judul di atas pasti adalah hal yang sensitif, naudzubillah, jangan kan dibicarain, jangan sampe deeh dipikirin…

satu orang jelek gendut item culun yang berpikiri seperti itu adalah saya…

Oh tidak terasa limitnya tinggal 5 Minggu lagi…..

yang membuat cukup repot bukannya saya lagi males ngerjain (okey, saya akui saya dulu malas menyapa teman kita yang satu ini), Ibu pembimbing saya yang tercinta dan baek hati dan terkenal rewel kalo masalah dokumen, dan lagi sibuk banget, dan ternyata ibunya sekarang jadi cukup susah ditemui……………yah, alhamdulillah lah…

Ibuuu, tolong saya…

kok ngenes ngene to yo yooo

yuk ah bikin sequence diagram lagi, use case diagram lagi, class diagram lagi, pengujian lagi , mrogram lagi, bikin kasus baru lagi….

Comic – Introduction


Comic - Introduction

Perfect Happiness

Apakah kebahagiaan itu harus sempurna ?

Saya baca sebuah kisah,bahwa walau keluarganya serasa sudah mampan dan berjalan datar-datar saja, seorang istri merasakan kebosanan. Dia mengeluh suaminya menjadi datar dan membosankan, toh, hari minggu dan akhir pekan, suaminya susah diajak jalan mencari suasana baru

Namun apa dia rasakan ketika melihat wajah suaminya sedang menikmatik kopi? hangat.. bahwa telah ada seseorang yang sudah mendampingi dia untuk ngobrol, ketawa, sedih, bengong…..
Saya yakin kehangatan yang dirasakan seorang istri tadi itu sesuatu yang sangat berharga..

Kebahagiaan itu tanpa keluhan?

Ah dunia tidak pernah memberi kita kesempurnaan, saya yakin itu. Sang istri masih mengeluh, pertanda apa yang dia rasakan belum sempurna. Namun apakah dia tidak bahagia? Sempurna, suatu kata ideal, apakah bisa kita capai? namun apakah itu syarat mutlak untuk kebahagiaan?

Bahagia adalah kata hati, hati yang bicara. Mungkin sebagian orang merasa bahagia adalah harus sempurna (seperti saya…), namun saya jadi orang yang banyak mengeluh.. saya gak mau melihat kondisi saya sampai mana, bahwa banyak hal yang seharusnya dapat dikatakan cukup, membawa ketenangan hati, kehangatan perasaan, namun saya tidak pernah berhenti mengeluh, mencoba mencari kata dan kalimat ‘kurang’.

Kesempurnaan itu penting untuk diperjuangkan, namun bukan berarti ketidak sempuranaan bukan hal yang tidak pantas disyukuri…

Keadilan, adilkah?

Baru baca sebuah topik yang muncul di headpage nya kompas

Mencuri bawang 10 kg, 2 orang kuli panggul harus menerima vonis delapan bulan!

argh, rasanya sakit juga dengar…apalagi dibandingkan dengan kasus di pengadilan yang hampir sama, bahwa mantan anggota DPRD Banten yang diduga membobol APBD sebesar 14 Miliar, dihukum cuman 1,5 tahun, kok gak sebanding to.. 10 kg tu berapa ya.. palingan gak sampe 100 ribu gitu ( sumber : http://hargabawangaktual.co.id )

coba kita pake keadilan aritmetik, (14.000.000.000 : 100.0000) * 8 Bulan = 1.120.000 bulan
!! ya Allah, itu bahkan 40 kali malem lailatul qadr gak ketebus dee hehehe

Baru baca komiknya Buddha yang bikinannya Osamu Tezuka, banyak dibahas tentang pembedaan perlakuan ke manusia berdasarkan tingkat derajat nya, nah tampaknya yang terjadi di sini hampir mirip. Kalo kuli, hukum aja seenaknya, mungkin juga taruh di sel yang jelek, pengab, kumuh, bau, kalo anggota dewan atau bangsawan, waaah, palingan hakim ama jaksanya tanya dulu, mau dihukum berapa lama pak? sel nya yang ukuran berapa?

Ndak bermaksud apatis si sama sistem pengadilan kita, tapi ini kenyataan yang terjadi..

jangan sampai orang bilang dunia ini memang tidak adil kerena hal ini!

Tak sengaja, atau sinisme

Tadi pagi baca kolom teknologi informasi kompas, ada suatu kalimat yang bikin saya pengen banget ketawa

Membahas tentang fenomena Nokia e90 yang begitu diburu-buru oleh konsumen di indonesia, ada kalimat nya yang coba mempromosikan nya, atau entah sebuah sinisme…

(kalimat tidak tepat sama, tapi intinya mirip-mirip lah :p )

“Nokia E90 ini telah dilengkapi fitur 3.5 G yang lengkap, di antaranya koneksi data yang cepat, dan bergetar bila ada panggilan masuk

Wahahaha, bergetar bila ada panggilan masuk, itu mah hp kelas kalkulator seharusnya bisa jeng, ndak perlu sebuah communicator yang super canggih yang kabarnya dijual 20 Juta, bahkan dilelang mencapi 45 Juta.

Mungkin itu tadi sebuah ungkapan sinisme ke masyarakat indonesia yang konsumtif banget, beli barang mahal tanpa tahu kegunaannya (termasuk saya), kayak Nokia e90 tadi … Saya kurang yakin itu tadi sebuah ketidak sengajaan, karena editor kompas pasti orang yang cukup handal dan mengetahui makna yang pengen disampaikan oleh penulis …

Wallahu alam lah 😀